CINTA PSPS PEKANBARU

Sabtu, 08 Oktober 2011

Indonesia vs Arab Saudi = 0-0 ,Mampu Imbangi Arab

Indonesia mengakhiri pertandingan ujicoba melawan Arab Saudi dengan hasil imbang. Kendati terus mendapatkan tekanan, 'Skuad Garuda' pulang dengan membawa hasil 0-0.

‘Laskar Garuda’ menggunakan skema 4-3-3 di pertandigan ini. Di depan, trio Ferdinand Sinaga, Cristian Gonzales, dan Irfan Bachdim menjadi andalan. Sedangkan di tengah, Wahyu Wijiastanto, Ahmad Bustomi, dan Muhamad Ilham saling bahu membahu. Adapun, mistar gawang Garuda dikawal kiper I Made Wirawan.

Arab langsung mengambil alih dominasi serangan di awal babak pertama. Permainan umpan jauh dengan mengandalkan tinggi badan duet strikernya menjadi andalan Arab Saudi untuk membongkar pertahanan Indonesia.

Baru semenit laga dimulai, gawang Indonesia nyaris bobol. Tendangan Yaseer Al Qahtani masih mampu ditepis I Made Wirawan dan menyebabkan bola hanya membentur mistar gawang.

Arab kembali memperoleh peluang berbahaya di menit ketujuh. Kali ini, tendangan bek Arab Saudi yang melakukan penetrasi masih mampu ditangkap dengan mudah I Made Wirawan.

Semenirt kemudian, Al Qahtani kembali mengancam gawang Indonesia. Tndangan Al Qahtani yang sebelumnya berhasil mengecoh Made masih mampu dihalau oleh Supardi.

Indonesia baru bisa keluar dari tekanan Arab selepas menit kesepuluh. Muhammad Ilham nyaris membawa timnas memimpin. Sayang, tendangannya dari sisi kanan dengan menggunakan tempurung kaki masih belum menemui sasaran.

Ilham kembali mendapatkan peluang di menit ke-23. Berawal dari serangan balik cepat, umpan Gonzales disambut tendangan keras Ilham. Namun, kembali belum menemui sasaran.

Di masa injury time, sebuah peluang emas kembali didapat timnas. Umpan Ilham dari sayap kanan dipotong oleh penjaga gawang Arab. Namun, Bachdim yang mendapatkan bola muntah gagal mengkonversinya menjadi gol. Babak pertama berakhir imbang tanpa gol.
Meski demikian, bentuk permainan timnas Indonesia kurang terlihat. Antarlini tampak tidak bekerjasama dengan baik. Setiap kali menguasai bola, para pemain terlihat terburu-buru mengalirkan bola kepada para penyerang.
Pertandingan di babak kedua masih berjalan relatif sama. Arab melakukan beberapa pergantian pemain, sementara Indonesia tercatat hanya melakukan dua pergantian, ketika memasukkan Yongki Aribowo, Zulham Malik, dan Firman Utina untuk menggantikan Cristian Gonzales, Ferdinand, dan Ahmad Bustomi.

Pada menit 66, sebuah umpan silang dari sisi kanan pertahanan Indonesia kembali berhasil diselamatkan oleh I Made. Dalam kelanjutannya, bola pun diterima oleh Ferdinand yang berlari dari sisi kanan. Ia sukses melewati beberapa bek lawan, sebelum mengirimkan operan ke kotak penalti. Sial bagi Ferdinand, tak ada satu pun pemain Indonesia di sana.

Di menit 78, Irfan Bachdim sempat mencuri bola dari pertahanan Arab. Ia melepaskan tendangan ke arah gawang, namun bola berhasil disapu para bek sebelum melewati garis gawang.

Pada sisa 10 menit pertandingan, Arab terus melancarkan tekanan ke pertahanan Indonesia. Namun, beberapa sepakan mereka mentah di tangan I Made dan tiang gawang.


Susunan Pemain

Indonesia: I Made Wirawan; Zulkifly Syukur, M. Roby, Hamka Hamzah, Wahyu Wijiastanto; Ahmad Bustomi (Firman Utina 88), Supardi, M. Ilham; Irfan Bachdim, Ferdinand Sinaga (Zulham Malik 70), Cristian Gonzales (Yongki Aribowo 70).


Tidak ada komentar: